contoh balon gate

Contoh Balon Gate, Sebutan Lain Untuk Balon Gapura

Contoh Balon Gate, Sebutan Lain Untuk Balon Gapura. Saat ini kebutuhan masyarakat akan balon gapura sudah sangat meningkat. Terlebih dengan adanya acara-acara besar, membuat balon ini semakin banyak dicari. Hal ini membuat produsen dari balon gapura sendiri mendapat peningkatan dalam penjualannya.

Biasanya, produsen balon gapura memiliki website tersendiri. Di mana, dalam website tersebut bisa diketahui berbagai macam jenis balon gapura, bahan baku balon gapura, keunggulan-keunggulan dari produsen tersebut dan masih banyak lagi yang lainnya. Bahkan, di beberapa website, sering diberitahukan beberapa contoh balon gate, sebutan lain dari balon gapura.

Contoh Balon Gate – Fungsi Balon GateFungsi Balon Gate

Balon gapura sering digunakan sebagai gapura start dan finish pada sebuah acara. Selain itu, balon ini juga sering digunakan sebagai media promosi produk baru. Misalnya, balon gapura yang terdapat logo ponsel pintar, logo mobil, dan lain sebagainya. Sehingga, setiap hari selalu banyak perusahaan besar yang memesan jenis balon ini.

Selain membeli balon gate, biasanya sebuah perusahaan ada yang menyewanya. Di mana, harganya bisa disesuaikan. Tempat penyewaan dari balon ini ada yang terpisah dengan produsen dan ada yang menyatu. Untuk mempermudah, maka lebih baik memilih produsen yang menyatu dengan penyewaan balonnya. Sudah banyak sekali layanan yang menyediakan sewa balon gapura. Di mana, bentuk dari balon bisa disesuaikan dengan permintaan penyewanya.

Bentuk dan Keuntungan Balon Gate

Berbagai bentuk balon gapura bisa dipesan sesuai pesanan dari pelanggan. Di mana, bentuknya ada yang seperti U terbalik, setengah lingkaran, gawang dan berbagai bentuk lainnya. Keuntungan dari balon ini adalah sifatnya yang inflatable membuatnya bisa dipasang dan dipindahkan sesuai dengan lokasi. Selain memiliki harga yang cukup murah, balon gapura pun memiliki nilai artistik tinggi. Di mana, warna dari balon ini sangat bervariasi, mulai dari putih, kuning, hijau, biru, merah dan lain-lain.

Contoh Balon Gate – Jenis Balon Gate Menurut Bahan Materialnya

Jenis Balon Gate

Dekorasi balon sudah sangat banyak. Terutama, para pelanggan bisa memesannya sesuai dengan keinginan. Sehingga, dekorasinya sangat banyak dan memiliki bentuk-bentuk yang unik serta menarik. Ada dua macam balon gapura dilihat dari materialnya. Pertama, ada balon gapura berbahan terpouline tebal. Biasanya, jenis balon yang satu ini berukuran besar dan bisa dipakai untuk jangka panjang. Balon gapura jenis ini menggunakan blower yang harus menyala terus menerus dengan menggunakan sistem jahit. Balon gapura berbahan terpouline memiliki harga yang relatif mahal.

Sementara, untuk jenis yang kedua merupakan balon gapura berbahan PVC. Jenis balon gapura satu ini menggunakan sistem sambungan lem dalam proses pembuatannya. Balon gapura ini biasanya digunakan untuk event harian atau jangka pendek. Balon ini tidak menggunakan blower yang hidup terus menerus, karena balon ini hanya mengalami proses pengisian di awal saja. Sehingga, memiliki sifat rapat dan kedap seperti ban. Hanya saja, jenis balon gapura yang satu ini mudah bocor ketika proses instalasinya kurang tepat.

Nah, itulah berbagai hal tentang balon gapura. Tidak hanya menjelaskan fungsi, bentuk, keuntungan, dan jenisnya saja. Namun, ada beberapa contoh balon gate yang bisa dilihat dari bentuknya.